Tidak Ada Batasan Usia untuk Belajar.

Gb.Google: qion.co.id
Dengan berpatokan pada judul diatas, aku selalu ingin belajar, belajar dan belajar. Dalam hal apa saja. Kali ini aku belajar tentang sesuatu yang baru  -- yang selama ini aku damba akan muncul sebagai penghias blogku. Apa ya? Itu lho yang disebut "laman". Beberapa kali aku bertanya pada keponakanku tidak pernah mendapat response positif. Tapi aku tidak putus asa. Ketika KEB (Kumpulan Emak2 Blogger) mengadakan Online Class tentang bagaimana membuat blog, aku pun tak segan-segan ikut mendaftar. Alhasil aku bisa mengetrapkan ilmu pertama yang aku diberikan oleh mak Shinta Ries. (Lihat blog-ku yang bernama MY SAMPLE BLOG.  Bisa dilihat sudah ada apa yang selama ini ingin aku terapkan di blogku: Home --  About  -- Contact  -- Recipe  -- Blog.


Ini adalah hasil aku mengikuti pelajaran online class KEB di hari pertama  -- hanya satu jam saja. Sayang aku tidak bisa mengikuti Online Class ini secara rutin dan teratur dari jam 19.00 --22.00. Kendalanya adalah aku harus me-nina-bobo-kan cucuku pada jam 20.00. Gagal aku akhirnya mengikuti online class ini sebelum blog baruku My Sample Blog lanjut di-utak-atik untuk tampil lebih gimanaaa....gitu. Memang tidak ada batasan usia untuk belajar, tetapi terkadang ada saja halangan yang menghadang kesempatan itu. Aku pun menghibur diri sendiri: "Tiak apa-apa. Masih banyak kesempatan lain."

Kemudian di blog-ku MISCELLANEOUS aku terapkan juga membuat laman ini. Selain itu juga membuat link-link yang diperlukan untuk GiveAway Pertamaku ini. Dan kali ini adalah dengan bantuan seorang teman online-ku dari Samarinda. Kebetulan Mbak Mariatul Kibtiah berkunjung kerumahku. Kesempatan ini tidak aku sia-siakan. Aku pun minta petunjuknya bagaimana caranya membuat agar aku bisa menampilkan Daftar Peserta GA dan sekaligus "menghidupkan" link-link mereka. Alhamdulillah! Step by step ilmu-ku bertambah karena kehadiran "mentor kilatku"..


Komentar

  1. Kelas online nya itu ada biaya nya gak bun? trus daftar nya gmn? saya udah liat di grup KEB, tapi belom sempet nanya2 info nya..

    Klo ada waktu saya jg pengen ikutan bun :D

    BalasHapus
  2. Step by step....akhirnya sukses jg ya Bun hehehe...tampilan blog makin cuantikk ajahh

    BalasHapus
  3. terharu :')

    keep spirit bun!!!
    \(^0^)/

    BalasHapus
  4. Bundaaaa,,, aku jadi semakin semangat ngblog nich liat semangat bunda....,, Bunda kereeeennn......:))

    BalasHapus
  5. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  6. Mantap sekali, Bunda Yati. Selalu suka dengan semangatnya

    BalasHapus
  7. makasih bunda, jadi ketularan semangat belajar nih

    *peluk

    BalasHapus
  8. WuiW bunda . . . semangatnya Luarrrr Biasaa....patut diacungi jempol . . .

    BalasHapus
  9. Setelah tiga minggu bolak balik gagal komen di kereta dan jadi silent reader aja akhirnya berhasil juga kenalan dengan Bunda. Njenengan meginspirasi banget Bunda. Salam kenal dari saya. Masih mau jalan-jalan buka postingan sebelum-sebelumnya.. :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ada Apa Dengan Panggilan Bunda?

Khasiat Serai Merah

Eratnya Ikatan Kekeluargaan Itu