TAKJIL RAMADAN
T AKJIL RAMADAN Sumber: Koran Memo Walaupun banyak dari tulisan-tulisan yang aku baca mengatakan kata takjil yang sebenarnya bukanlah berarti makanan berbuka, tapi lebih kepada sebuah anjuran untuk menyegerakan saat berbuka puasa. Nabi Besar Muhammad SAW juga menjelaskan adalah Sunah bersegera dalam berbuka. Sumber: Google Sejak aku kecil dibesarkan oleh nenekku telah melekat dalam ingatanku arti takjil itu makanan untuk berbuka. Takjil untuk berbuka puasa ala nenekku dulu tak lain dari kolak ubi atau kolak singkong. Coba lihat foto kolak singkong yang aku ambil dari Google (Sumber Kor'an Memo). Begitu menarik dan seolah sudah terasa nikmatnya. Atau terkadang aku mendapat extra karena berpuasa, biasanya nenekku membuatkan untukku kue pisang sebagai tambahan takjil ramadan. Ternyata kue pisang ini banyak yang mengenalnya sebagai kue nagasari. Maklum zaman ketika aku kecil jauh berbeda dari zaman milenial yang dialami oleh anak-anak dan para cucuku, yang memang sudah mengenal dan te